Tuesday, 23 June 2015

Unknown

Panas Landa Surabaya, Risma Perintahkan Penyiraman Jalan Protokol

SURABAYA - Ada pemandangan yang berbeda saat bulan suci Ramadan 1436 Hijriah di Kota Surabaya. Setiap pukul 11.00 hingga 15.00 WIB ada rutinitas petugas Pemadam Kebakaran Dinas Kebakaran Kota Surabaya untuk menyirami jalan protokol. Dengan menggunakan mobil water supply, petugas ini menyirami jalan-jalan protokol di Kota Pahlawan. Tujuannya agar saat melintas di jalan-jalan tersebut sejumlah warga tidak kepanasan.  mobil water supply ini melintas dari Jalan Urip Sumoharjo, Jalan Basuki Rahmat, Jalan Embong Malan, Jalan Bubutan, Jalan Indrapura, hingga Jalan Pahlawan. Sambil berjalan, mobil melakukan pembasahan jalan. Progam ini meruapakan instruksi Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini untuk menciptakan rasa nyaman bagi pengguna jalan saat musim panas. Pasalnya, suhu di Surabaya saat musim kemarau ini mencapai 35 derajat celsius. Kepala Dinas Kebakaran Kota Surabaya, Chandra Oratmangun, mengatakan, pembasahan jalan dilakukan ketika memasuki musim kemarau sebelum Ramadan. Setidaknya ada empat mobil tangki yang diterjunkan dengan kapasitas hingga 5.000 liter. "Tiap petugas kami menyiram, banyak acungan jempol dari warga. Syukurlah jika ini bisa menciptakan suasana sejuk bagi saudara-saurada kita yang menunaikan ibadah puasa Ramadan," jelasnya, Senin (22/6/2015). Ia juga meminta kepada pengguna jalan untuk menepi dan memberikan kesempatan kepada petugas kendaraan untuk melakukan pembasahan jalan. Candra memastikan air yang digunakan untuk mendinginkan jalan berbeda dengan yang digunakan pemadam kebakaran. "Airnya lebih bersih. Kita jamin tidak bau dan gatal jika terkena air ini," tandasnya

Unknown

About Unknown

Pimpinan Redaksi Tabloid LPKNM